Kelihatannya resep yang satu ini amat sederhana, namun apakah benar sesederhana itu, apakah bisa anda membuatnya seperti yang dijual di kios-kios dipinggir jalan??? Simak Resep Bubur Kacang Ijo ini, dan cobalah untuk mempraktekkannya.
Bahan Bubur Kacang Ijo :
- 500 gram kacang ijo, rendam satu malam
- 200 gram gula pasir
- 50 gram gula jawa, sisir halus
- 500 ml santan dari 1/2 butir kelapa
- 1 helai daun pandan
- 1 sendok teh vanili
- 1 sendok teh garam
- 1 liter air
Bahan Bubur Ketan Item :
- 150 gram ketan hitam, rendam satu malam
- 50 gram gula pasir
- 1/2 sendok teh garam
- 500 ml air
Santan Tambahan :
- 300 gram santan dari 1/2 butir kelapa
- 1 lembar daun pandan
- 1 sendok teh tepung maizena
- 1/2 sendok teh garam
Cara Membuat Bubur Kacang Ijo :
- Cuci bersih kacang ijo, pisahkan/buang yang mengapung
- Rebus kacang ijo dengan air sampai empuk dan merekah
- Jika air tinggal sedikit, masukkan santan, gula merah, garam, daun pandan yang telah dirobek-robek dan vanili. Masak hingga santan mendidih.
Cara Membuat Bubur Ketan Item :
- Cuci bersih ketan item, rebus sampai empuk, tambahkan gula dan garam, masak terus sampai menjadi bubur.
Cara Membuat Santan tambahan :
- Rebus santan, tambahkan garam dan daun pandan yang telah dirobek-robek.
- Setelah mendidih tambahkan maizena, aduk hingga sedikit mengental.
Saran Penyajian:
- Siapkan mangkuk saji, tuangkan sebagian bubur kacang ijo kedalam mangkuk, lalu tambahkan diatasnya bubur ketan item.
- Tambahkan santan sesuai selera.
Selamat mencoba.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar