Halaman

Rabu, 01 Agustus 2012

TEMPE BACEM




Tempe Bacem, selain manis, lezat juga bergizi tinggi. Sajian tradisional dari Jawa Tengah sangat enak dinikmati dengan nasi putih hangat dan sambal. Berikut ini kami sajikan resepnya :

Bahan:

  • 500 g tempe, potong-potong
  • 500 ml air kelapa (atau air biasa)
  • 200 g gula merah
  • 2 mata asam jawa
  • 3 sdm kecap manis
  • 1 cm lengkuas, memarkan
  • 2 lembar daun salam
  • minyak goreng

Bumbu dihaluskan:
  • 6 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 1 sdt ketumbar
  • ½ sdt jintan
  • 1 sdt garam

Cara membuat Tempe Bacem:
  1. Masukan potongan tempe kedalam panci atau wajan.
  2. Tuangkan bumbu halus dan tambahkan air kelapa.
  3. Masukkan gula merah, asam jawa, kecap manis.
  4. Tambahkan lengkuas dan daun salam kemudian rebus sampai air habis.
  5. Angkat dan tiriskan.
  6. Goreng dalam api sedang dan minyak banyak sampai kecoklatan.
  7. Angkat, tiriskan, sajikan hangat.
Baca juga Resep Tempe Orek, Tahu Isi dan Semur Tahu

6 komentar: