Halaman

Kamis, 26 Juli 2012

ONDE-ONDE


Onde-onde, kue yang gurih, kenyal kulitnya dan lezat isinya. Biasanya kalau mencoba, gak cukup satu, karena selain enak, dapat juga 'mengganjal' perut kita yang sedang lapar. Berikut kami sajikan resep Onde-onde :


Bahan Isi : 
  • 250 gr kacang hijau
  • 1/2 sdt garam
  • 100 g gula pasir
  • 1/4 sdt vanilla bubuk
  • 2 lembar daun pandan, simpulkan


Bahan Kulit:
  • 250 g tepung beras ketan
  • 75 g tepung beras
  • 50 g gula pasir
  • 1/2 sdt vanilla bubuk
  • 1 sdt garam
  • air hangat sekitar 150 ml
  • 100 g wijen putih sangrai
  • minyak untuk menggoreng


Cara Membuat : 

Isi:
  1. Rendam kacang hijau selama 4 jam
  2. Rebus kacang hijau dengan api kecil sampai empuk.
  3. Tambahkan gula, garam, vanilla bubuk dan daun pandan, aduk rata.
  4. Tambahkan air, aduk sampai empuk dan mengering.
  5. Angkat dan sisihkan.

Kulit:
  1. Campur tepung beras ketan, tepung beras, garam, dan vanilla bubuk, aduk rata.
  2. Panaskan air hingga panas tetapi tidak sampai mendidih. Angkat.
  3. Tuang air sedikit demi sedikit ke campuran tepung, aduk rata sampai menjadi adonan yang kalis dan bisa dibentuk.
  4. Bagi rata adonan sesuai jumlah isi.
  5. Ambil adonan, pipihkan di tangan hingga membuat cekungan.
  6. Isi dengan adonan kacang hijau, tutup dan bulatkan kembali menjadi bola-bola.
  7. Celupkan dalam air dingin.
  8. Gulingkan pada wijen (tekan tekan sedikit), putar-putar dengan 2 telapak tangan sehingga bentuknya bulat dan wijen menempel rata.
  9. Panaskan minyak, goreng onde onde di atas api kecil sampai mengapung dan kekuningan
  10. Angkat, tiriskan. Sajikan hangat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar